"Vinales" Sempat Mengira Bakal Raih Pole di Austin
Maverick Vinales menilai waktunya di kualifikasi terbilang sangat oke. Maka wajar dia terkejut ketika tahu Marc Marquez yang malah start terdepan.
Vinales bakal start dari posisi dua di balapan Austin yang berlangsung di Circuit of the Americas, Senin (24/4/2017) dinihari WIB besok. Pebalap Yamaha itu punya catatan waktu dua menit 2,871 detik, atau 0,13 detik lebih lambat dari Marquez yang meraih pole kelima beruntunnya di Austin dengan waktu dua menit 2,741 detik.
Catatan waktu Vinales awalnya terbilang bagus di sesi kualifikasi dan Marquez terlihat kesulitan menyainginya. Namun mendekati akhir, Marquez tiba-tiba melesat dan malah berada di posisi terdepan.
"Saat melihat catatan waktunya, saya kira saya berada di pole sebab itu adalah waktu yang sangat baik jika dibandingkan dengan apa yang kami dapat di FP3 dan FP4," ujar Vinales di situs resmi MotoGP.
"Tapi Marc juga buat lap yang sangat bagus, selamat buatnya sebab catatan waktunya sangat luar biasa," sambungnya.
Vinales yakin dengan punya peluangnya untu menang meski lintasannya dianggap amat bersahabat dengan Marquez. MotoGP Argentina lalu jadi contoh ketika Marquez yang memegang pole malah terjatuh dan akhirnya Vinales-lah yang menang.
"Tapi saya cukup senang. Kami akan meningkatkan beberapa hal lagi nanti, tapi saya rasa kami sudah siap. Saya harap bisa bersaing akhir dan berada di depan sampai akhir. Hari ini saya dapatkan 100% kemampuan Yamaha jadi berharap ada hal yang positif, tinggal membenahi beberapa kekurangan."
Selain Marquez, Vinales juga akan hadapi perlawanan dari Valentino Rossi. Rekan setimnya di Yamaha itu bakal start dari posisi ketiga.
0 comments:
Post a Comment